Saturday, August 1, 2015

Kreasi : Jar Kecil Serbaguna

Assalamu'alaikum shalihat semuanya...
Kali ini mau ngasih ide nih untuk membuat kreasi, ya Alhamdulillah mumpung ada waktu luang, hihihi...
Kreasi ini mudah banget loh cara buatnya, bahan-bahannya pun mudah didapatkan.
Punya jar kecil kosong? Sisa pelembab mungkin, atau cream?
Nah daripada dibuang, mending dibuat kreasi aja.
Kreasinya adalah "Jar Kecil Seraguna"
Tapi jar kecil ini akan aku gunakan untuk tempat jarum, peniti, dll.


Penasaran kan cara buatnya???
Cekidot deh :D

Alat dan Bahan :
♬ Jar Bekas
♬ Gunting
♬ Kertas sticker (bisa sticker yang dibeli di toko)
♬ Selotip lucu
♬ Pita Kecil (opotional)

Cara Membuat :



♬ Siapkan Alat dan bahan. Kemudian cuci bersih jar bekas yang ingin digunakan
♬ Pilih gambar sesuai keinginan untuk di tempelkan di tutup jar. Selanjutnya print gambar di kertas sticker
♬ Gunting sticker yang telah diprint
     (Bisa melewati proses 1 dan 2 jika kalian memakai sticker yang langsung jadi)
♬ Tempelkan sticker yang telah di buat di tutup jar

♬ Lilitkan selotip ke badan jar
♬ Jar Kecil Serbaguna siap di guanakan^^

Semoga bermanfaat ya :)
See you next posting :) :D
Wassalamu'alaikum^^  


0 comments:

Post a Comment

 
Sahabat Pelangi Blogger Template by Ipietoon Blogger Template